Ini Dia Nomor Urut Calon Baru - PressKu
Headlines News :

Entertainment

Home » » Ini Dia Nomor Urut Calon Baru

Ini Dia Nomor Urut Calon Baru

Written By نوفال آري اندى on Sabtu, 10 Maret 2012 | 02.42


BANDA ACEH - Komisi Independen Pemilihan (KIP) di sejumlah daerah, Kamis (8/3) kemarin, menetapkan nomor urut bagi pasangan calon kepala daerah yang mendaftar pascaputusan Mahkamah Konstitusi (MK). Penarikan dan penetapan nomor urut ini berlangsung di setidaknya 11 kabupaten/kota. 

Data dihimpun Serambi dari daerah, pleno penarikan dan penetapan nomor urut calon baru ini berjalan lancar. Kecuali di Pidie yang diwarnai demontsrasi mahasiswa Unigha , dan protes dari calon bupati Samsuardi di Kabupaten Nagan Raya. 

Pleno KIP dengan agenda penetapan nomor urut calon ini dihadiri oleh para ketua dan anggota KIP, Panwas, para pasangan calon (termasuk yang sudah ditetapkan pada tahap awal), ketua dan para anggota DPRK, serta unsur muspida di masing-masing kabupaten/kota.  

Di Lhokseumawe, pleno penetapan nomor urut dirangkai dengan pembahasan deklarasi pilkada damai yang dijadwalkan berlangsung 19 Maret 2012 mendatang. Sementara di Kota Sabang, massa pendukung PA dan PKS, berkonvoi keliling Kota Sabang saat mengantar pasangan Zulkifli Adam-Nazaruddin (Zulzar) untuk menghadiri pleno penetapan calon di kantor KIP setempat. 

Di Aceh Utara, seluruh kandidat yang hadir dalam pleno KIP sepakat dan akan menginstruksikan timsesnya untuk mencabut umbul-umbul dan berbagai atribut kampanye, yang hingga kemarin masih terlihat di sejumlah tempat di Aceh Utara. 

Berdasarkan laporan wartawan Serambi dari 11 daerah itu, umumnya hanya terjadi penambahan satu pasangan calon yang diusung oleh Partai Aceh dan koalisinya. Kecuali di Lhokseumawe dan Aceh Jaya, yang bertambah dua pasangan. Di dua daerah ini, selain satu pasangan calon dari PA, juga bertambah masing-masing satu pasangan calon yang maju dari jalur perseorangan. 

Khusus untuk Kabupaten Pidie, penarikan dan penetapan nomor pasangan calon ini dilakukan sekaligus terhadap pasangan calon yang mendaftar pada tahap pertama dan ketiga. Hal ini terjadi karena tahapan pilkada di Kabupaten Pidie sempat terhenti akibat pemblokiran dana KIP oleh Pemkab setempat.(awi/naz/bah/c46/na/c45/edi/nun/nal)

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PressKu - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger